Header Ads

test

Presiden Jokowi Berikan Sapi Kurban ke Desa Kace Bangka


Presiden Jokowi Berikan Sapi Kurban ke Desa Kace Bangka.

Hari ini Bekisah tipi berada di Masjid Alkurnia Desa Kace, dimana hari ini akan di kurbankan sapi Kurban Pemberian Bapak Presiden Jokowi beberapa waktu lalu.
Tampak beberapa panitia Kurban yang mengenakan kaos Hijau dan Putih bersiap-siap sambil menunggu untuk menyambut kedatangan Pejabat Gubernur (PJ) Babel Suganda Pandapotan Pasaribu.

Pesiden RI Joko Widodo Memberikan sapi kurban seberat 1.059 Kg atau 1 ton lebih kepada Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung Suganda Pandapotan Pasaribu sudah menandatangani berita acara serah terima bantuan sapi kurban dari Presiden RI tersebut.

Bantuan sapi kurban tersebut, merupakan program tahunan Presiden RI, untuk masyarakat di seluruh provinsi se- Indonesia,

Suganda mengapresiasi bantuan sapi yang diberikan pemerintah pusat ini.

"Sapi kurban bantuan dari pak Presiden tahun ini, lebih berat dari tahun kemarin, beratnya 1059 kg. Setelah ini, akan dilakukan tahapan berikutnya, yaitu penyerahan kepada pengurus Masjid yang menerimanya," ujar Suganda, Kamis (22/6/2023).

Dia mengatakan proses pemotongan sapi kurban bantuan dari Presiden RI tahun ini, akan dilakukan di Masjid Alkurnia Desa Kace, Kecamatan Mendo Barat, Kabupaten Bangka.

"Saya berharap, saat prosesi pemotongan usai Shalat Idul Adha nantinya, sapi kurban bantuan dari Presiden RI tersebut, dapat memberikan kebahagiaan bagi masyarakat penerima," katanya.

Selain itu Pemerintah Provinsi Babel   juga ikut memberikan bantuan sapi kurban kepada masyarakat Bangka Belitung.
Dari Desa Kace, Kecamatan Mendo Barat Kabupaten Bangka, Bekisah Tipi melaporkan









 

Tidak ada komentar